Tampilkan postingan dengan label Tanah lot. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tanah lot. Tampilkan semua postingan

Tanah Lot

Tanah Lot



Tanah Lot adalah salah satu obyek wisata terkenal di pulau Bali yang wajib dikunjungi. Terletak di Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan. Jaraknya sekitar 13 km ke arah barat kota Tabanan. Dari Bandar udara Ngurah Rai dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 1 jam dengan kendaraan bermotor jika tidak terjadi kemacetan.

Pura Tanah Lot Bali

Pura Tanah Lot
Dibangun pada dua tempat yang berbeda. Satu terletak di atas bongkahan batu besar, dan satunya lagi terletak di atas tebing yang menjorok ke laut mirip dengan Pura Uluwatu. Tebing inilah yang menghubungkan pura dengan daratan dan bentuknya melengkung seperti jembatan.Pura Tanah Lot merupakan bagian dari Pura Kahyangan Jagat di Bali, sebagai tempat memuja dewa penjaga laut. Pura Tanah Lot akan kelihatan dikelilingi air laut  pada saat air laut pasang. Di bawahnya terdapat goa kecil yang didalamnya ada beberapa ular laut, yang mempunyai ciri-ciri berekor pipih seperti ikan, berwarna hitam berbelang kuning.
Menurut cerita ular laut tersebut adalah jelmaan dari selendang perdiri pura, yaitu seorang Brahmana dari Jawa yang mengembara ke Bali. Beliau adalah Dang Yang Nirartha. Ular itu diutus sebagai ular penjaga pura ini.
Dari tempat parkir menuju pura Tanah Lot, banyak terdapat toko yang menjual berbagai barang kerajinan khas Bali. Misalnya patung, lukisan, kain pantai, pernak – pernik, dan aksesoris seperti di pasar seni Sukawati Bali. Selain itu terdapat pedagang makanan dan minuman dan penyewaan kamar kecil atau toilet. Harganya pun relatif murah untuk wisatawan domestik maupun mancanegara.

Tanah Lot Bali – Salah Satu Tempat Wisata Favorit Di Bali

Tanah Lot adalah obyek wisata terkenal di pulau Bali favorit wisatawan. Dengan pemandangan indah pantai dan matahari terbenam sekitar pukul 6 sore.
Disepanjang jalan menuju tempat wisata Tanah Lot, banyak terdapat penginapan. Mulai dari penginapan sederhana, hingga villa dan hotel berbintang. Tempat wisata di Bali ini, sangat ramai dikunjungi wisatawan pada sore hari.
Pemandangan indah pantai dan matahari terbenam dapat dinikmati sekitar pukul 6 sore.  Ada juga beberapa hotel yang dekat dengan pantai di sekitar tempat wisata Tanah Lot, yang mengelar berbagai acara di malam hari. Misalnya pertunjukan tari Kecak, sunset dinner, dan pesta pernikahan.
Tempat wisata ini, juga sering menjadi salah satu lokasi foto pre wedding di Bali bagi wisatawan yang memilih pulau Bali sebagai lokasi favorit foto pre wedding di Bali.
sunset tanah lot bali

Cara Terbaik Wisata Tanah Lot Dan Sekitarnya

Saranan transfortasi umum untuk wisata ke Tanah lot dan daerah sekitarnya akan susah anda cari, apalagi anda menginap di tempat wisata Kuta. Lalau bagaimana cara terbaik untuk liburan ke Tanah Lot, agar nyaman dan aman?
Jika anda menginap di kawasan wisata Ubud atau Kuta, menggunakan taksi akan membuat biaya transfortasi anda membengkak, cara terbaik adalah menggunakan jasa sewa mobil murah di Bali dengan supir. Ada alasan kenapa kami mengatakan, menggunakan jasa sewa mobil murah di Bali dengan supir, lebih hemat biaya, nyaman dan aman.
Sistem rental di jasa sewa mobil + driver di Bali, menggunakan durasi minimum 10 jam dalam  satu hari. Anda dapat menyewa termasuk bahan bakar atau dengan bahan bakar, tentunya harga rental akan berbeda.
Sebagai contoh, anda menggunakan sewa mobil Toyota Avanza dengan supir di Bali, biaya sewanya adalah Rp 300.000 / 10 jam non bensin, dengan bensin menjadi Rp 450.000 / 10 jam. Jika anda menggunakan taksi, waktu taksi menunggu anda di Tanah Lot, argo meter tetap jalan dan biaya taksi menjadi jauh lebih mahal dari pada menggunakan jasa sewa mobil dan driver di Bali.
Bagi anda yang tidak ingin ribet saat liburan di Bali dan benar-benar ingin menikmati liburan tanpa memikirkan atau mengurus pembayaran parkir, tiket masuk ke objek wisata, biaya bahan bakar serta biaya makan. Maka kami sarankan anda saat liburan ke Bali untuk membeli paket wisata di Bali. Salah satu paket wisata liburan ke Tanah Lot yang kami sediakan, dapat anda lihat di link ini, Paket Tanah Lot Tour.
Kami Wira Tour Travel Bali, selalu siap membantu anda dalam menyediakan sewa mobil murah di Bali dengan supir dan sewa mobil mewah di Bali, untuk mengantar anda liburan ke tempat wisata di Bali yang anda suka. Jika anda memerlukan petunjuk arah untuk mencapai lokasi Tanah Lot, silakan gunakan peta di bawah atau dengan cara mengklik link ini untuk melihat peta Lokasi Tanah Lot Lebih Besar.